Selasa, 29 November 2011


Cetak

Pada saat proses cetak, kami hanya akan mempergunakan mesin cetak terbaik di dunia yang telah teruji kualitasnya seperti mesin cetak Heidelberg 1 warna, 2 warna, dan 4 warna dengan varian ukuran area cetak yang berbeda. Tidak hanya peralatan cetak yang baik namun material berkualitas, dan ternama telah menjadi standar operating prosedur (SOP) kami dalam mencetak, hal ini ditujukan agar mampu menghasilkan karya cetak yang tajam, berkualitas dan tepat waktu (on-time).

Solusi Tepat Cetak Mencetak Anda ...!!!


Win-win Solution Service
Jasa-jasa yang ada di PT. Lintas Printing;

Pra-Cetak
Pekerjaan pra-cetak adalah rangkaian proses awal dari pekerjaan cetak secara keseluruhan yang sangat menentukan terhadap kualitas cetak yang akan dihasilkan. Seringkali baik/buruk suatu pekerjaan berawal dari proses ini. Dukungan peralatan yang lengkap dan up to date dapat menyesuaikan dengan tuntutan kebutuhan pemesanan diantaranya berupa; Komputer PC dan Macintosh; Mesin Image Setter (CTP) On Line Processor; dan juga Progressive Proofing merupakan salah satu bukti keseriusan dan kepedulian kami terhadap kualitas yang akan dihasilkan. Namun, tidak hanya cukup didukung oleh peralatan yang memadai; kami juga hanya mempercayakan setiap pengerjaan proses pra-cetak kepada para operator-operator handal yang memiliki pengalaman dan ketelitian tinggi dalam mengawasi setiap tahap proses pra-cetak sehingga menjamin kualitas karya cetak yang sesuai dengan kepuasan klien.